Mengapa umat Islam harus menghafal Al Quran? ”Karena kelak, dia akan membaca Al Quran di hadapan Allah SWT dan Rasul-Nya, Nabi Muhammad SAW.”
Saya membayangkan, kelak di akhirat, saya dan para penghafal Al Quran akan membaca Al Quran di hadapan Allah SWT, di hadapan Rasulullah SAW dan di hadapan para malaikat,” ungkap Ustadz Yusuf Mansur haru.
Kita bayangkan, ada seorang bocah yang hafal Al Quran 30 juz, lalu diminta membaca dan menghafal Al Quran di depan saya. Momen seperti itu, pasti langsung diliput keluarga dan bahkan para wartawan.
Mereka yang menyaksikan bocah itu membaca dan menghafalkan Al Quran, akan langsung terkagum-kagum dengan bacaan dan hafalan Al Quran yang dimiliki sang bocah.
Peristiwa itu saya bayangkan, akan terjadi pada kita yang membaca dan menghafal Al Quran di hadapan para malaikat. Terkagum-kagum melihat dan mendengar bacaan serta hafalan kita.
Buat mereka yang memiliki hafalan Al Quran sedikit, semisal hanya surat-surat pada Juz ‘Amma, tentu berada di hadapan Allah SWT dan Rasul-Nya, hanya sebentar. Karena hafalan Al Qurannya tidak banyak.
Tapi, untuk orang-orang yang memiliki hafalan Al Qurannya banyak, bahkan hafal hingga 30 juz. Pasti orang itu akan sangat lama bersama Allah dan Rasul- Nya serta para malaikat.
Terus terang, saya membayangkan situasi seperti itu. Betapa nikmatnya kita bisa bersama-sama Allah dan Rasul-Nya karena kita membaca dan menghafalkan firman-firman Allah SWT.
Bayangkan pula, bila yang hafal Al Qran dalam keluarga kita, tidak hanya kita sendiri tetapi juga istri, anak, cucu, mantu dan semuanya. Berapa lama kita akan bersama-sama Allah SWT dan Rasul-Nya?
Karena itu, mari kita ajak seluruh keluarga kita, istri, suami, anak, cucu, menantu, mertua dan semua yang ada di keluarga kita untuk membaca dan menghafal Al Quran.
Insya Allah, kelak kita akan bisa bersama-sama Allah SWT, bersama Rasulullah SAW serta para malaikat dalam waktu yang sangat lama, karena keluarga kita pun membaca dan menghafalkan Al Quran.
(Sumber: PPPA Daarul Quran)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar